JAMBORE KARANG TARUNA KABUPATEN BANJARNEGARA 2019. Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok

Berita

Jambore Karang Taruna Kabupaten Banjarnegara tahun 2019 yang dilaksanakan 5-7 Juli 2019 di Lapangan Desa Berta, Kecamatan Susukan, Kabupaten Banjarnegara sudah berakhir dengan menyisakan hasil positif bagi Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok. Dengan mengirimkan 28 anggotanya, laki-laki 15 dan perempuan 13 orang, Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok ikut berpartisipasi setelah sebelumnya vakum selama 5 tahun. Terkahir Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok mengirimkan kontingen pada kegiatan yang sama di tahun 2014.

Kontingen Putri Karang Taruna Kresna Jaya pada Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019 di Lapangan Desa Berta, susukan, Banjarnegara 5-7 Juli 2019

Ketua Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok Ruby Supandi dijumpai di Sekretariat Karang Taruna Kresna Jaya mengatakan bahwa dalam keikutsertaan kali ini, Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok tidak memilki target yang muluk, apalagi mengincar juara karena mengingat Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok sudah lama tidak aktif, bahkan terakhir partisipasi dalam even yang sama sdh 5 tahun yang lalu. “Kami menyadari kondisi Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok yang sudah lama tidak aktif. Kita baru melaksanakan reorganisasi bulan Maret lalu. Oleh karenanya, even kali ini kami tidak mempunyai target. Tujuan kami untuk mengenalkan even tahunan ini kepada anggota yang masih baru sehingga di tahun-tahun yang akan datang anggota karang taruna sudah siap mental dan berpengalaman” demikian Mas Pandi sapaan akrabnya menambahkan.

Mengikuti Upacara Pembukaan pada Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019
Kontingen Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok pada Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019

Sekalipun masih baru reorganisasi dan kebanyakan anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok masih belia dan minim pengalaman, patut diberi apresiasi karena keikutsertaannya dalam berbagai lomba yang diadakan oleh panitia pada Jambore Karang Taruna Kali ini. Dari pemantauan dilapangan, anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok  percaya diri mengikuti lomba yang diadakan oleh panitia seperti lomba IG TV, Kuliner, PBB variasi, Paduan Suara, K5 dan Out Bond.

Mengikuti senam pagi yang menjadi bagian dari kegiatan Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019

Selain mengikuti lomba-lomba yang dilaksanakan secara team, anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok juga aktif dan disiplin mengikuti semua kegiatan yang diadakan selama jambore, seperti senam pagi, games, pentas seni dan api unggun. Hal ini berdampak positif terhadap mental karang taruna yang nota bene masih remaja. Anggota karang taruna bisa mengambil pelajaran akan pentingnya kebersamaan, kedisiplinan dan kepercayaan diri dalam bergaul.

Pentas seni dan games-games diadakan pada Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019 untuk menggembleng mental anggota karang taruna.

Senada dengan Ketua Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok, Sekretaris Desa Klampok Davis Adityas mewakili Pemerintah Desa Klampok juga memberikan apresiasi penuh dengan keikutsertaan Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok pada jambore kali ini. Pemerintah Desa Klampok mengucapkan terima kasih atas pengorbanan anggota Karang Taruna membawa nama Desa Klampok. “Pemerintah Desa Klampok akan memberikan anggaran untuk kegiatan positif karang taruna termasuk partisipasi dalam jambore karang taruna. Karena Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok baru reorganisasi dan minim pengalaman, kami memaklumi seandainya belum mendapatkan hasil maksimal, yang penting eksistensi Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok dan kepercayaan diri anggota bisa terbangun”, demikian Davis mengatakan saat ditemui dikantornya.

Lomba-lomba dilakukan secara team untuk membiasakan anggota karang taruna mengedepankan kebersamaan

Sekedar informasi, partisipasi jambore  karang taruna kali ini didanai oleh Pemerintah Desa Klampok, partisipasi masyarakat dan dari panitia. Selaku penanggungjawab kegiatan kepemudaan, Kasi Pelayanan Desa Klampok mengatakan, Pemerintah Desa Klampok menggelontorkan dana sebesar 5 juta yang bersumber dari DD Desa Klampok Tahun Anggaran 2019 bidang kegiatan kepemudaan. “Dari awal penyusunan APBDes TA 2019, kami sudah mengalokasikan dana untuk kegiatan ini pada bidang Pembianaan Kepemudaan. Dan Alhamdulillah bisa terealisasi dengan baik. Terima kasih kepada teman-teman karang taruna atas kerja samanya”, demikian siti Muntakoh melanjutkan.

Mengikuti lomba berbaris variasi pada Jambore Karang Taruna Banjarnegara 2019

Selain dari Pemerintah Desa Klampok, anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok juga  mendapatkan dukungan dana dari Panitia dan masyarakat. Panitia memberikan anggaran sebesar 1.2 juta untuk akomodasi dan transportasi menuju lokasi.  Sedangkan dari masyarakat masih menurut Ketua Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok, terkumpul sebanyak Rp. 450.000,-. “Memang tidak banyak, tapi menjadi bukti bahwa kegiatan  Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok mendapat dukungan dari masyarakat”, lanjut Rubi Supandi.

Aurora, salah satu peserta jambore anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok saat ditanya perihal pelaksanaan jambore di Desa Berta kali ini mengatakan bahwa secara umum pelaksanaan jambore kali ini berjalan baik. Lokasi jambore yang tidak terlalu jauh dari akses jalan dan pemukiman turut memudahkan peserta mengikuti jambore. Partisipasi masyarakat sekitar juga baik, bahkan untuk urusan MCK, masyarakat sekitar sangat terbuka rumahnya untuk digunakan peserta. “Selama mengikuti jambore kami tidak menemukan permasalahan yang berarti baik dari lokasi, peran serta masyarakat sekitar maupun panitia pelaksana. Semua berjalan baik. Terima kasih kami sampaikan kepada Panitia dan masyarakat Desa Berta”, demikian Aurora menambahkan.Semoga partisipasi pada jambore kali ini menjadi bekal bagi anggota Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok untuk berpartisipasi yang lebih baik lagi pada tahun-tahun mendatang. Bahkan tidak tertutup kemungkinan dengan semangat dan kedisiplinan berlatih, suatu saat Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok bisa menjadi juara dan membawa nama baik Desa Klampok. Saatnya Karang Taruna Kresna Jaya Desa Klampok berpijak kata bijak Founding Father Ir. Soekarno “Beri aku seribu orang tua, niscaya akan ku kucabut Semeru. Beri aku 10 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia”. @z2019

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan