HUJAN GOAL MEWARNAI PERTANDINGAN PEMBUKA LIGA KLAMPOK 2023

Berita

Rangkaian kegiataan untuk memperingati hari ulang tahun kemerdekaan di Desa Klampok yang bertajuk GEBYAR HUT RI KE-78 DESA KLAMPOK resmi dimulai dengan pertandingan sepak bola LIGA KLAMPOK 2023yang mempertemukan Tim Sepak Bola Perangkat Desa Klampok dengan Tim Sepak Bola Dusun 4 Kemangunan, Sabtu (12/08/2023) dilapangan Purwasari Desa Klampok.

Sebelum kick off dimulai oleh kedua kesebelasan, dilakukan seremonial pembukaan oleh Kepala Desa Klampok Agus Supriyono.  Dalam sambutannya Agus Supriyono mengatakan bahwa Pemerintah Desa Klampok sangat mendukung adanya turnamen sepak bola yang diinisiasi oleh Pemuda Purwasari yang tergabung dalam Serayu FC. Selain bisa menggairahkan kembali persepakbolaan di Desa Klampok yang selama ini tidak ada kegiatan, juga sebagai upaya untuk silaturahmi dan mempererat persaudaraan sesama warga Desa Klamok karena turnamen ini diikuti seluruh wilayah dusun yaitu Dusun 1 Purwasari, Dusun 2 Klampok, Dusun 3 Besaran, Dusun 4 Kemangunan dan Dusun 5 Bianangun.

“Turnamen ini diharapkan bisa mempererat tali persaudaraan sesama warga Desa Klampok sesuai tema yang kita gaungkan yaitu Guyub Gumregah Ambangun Tlatah, sebuah spirit dan semangat kebersamaan yang kita bangun bersama untuk membangun Desa Klampok yang tercinta ini”, demikian Agus Supriyono menambahkan.

Kick off pertandingan antara Kesebelasan Perangkat Desa dan Kesebelasan Dusun 4 Kemangunan tepat pukul 16.00 WIB ditandai dengan tendangan oleh Kepala Desa Klampok Agus Supriyono didampingi Ketua Pelaksana Turnamen Heru Ristanto. Dalam pertandingan dengan tempo sedang ini kedua kesebelasan saling jual beli serangan. Hasilnya pertandingan baru memasuki menit kedua, Awi dari Kesebelasan Dusun 4 Kemangunan berhasil menjaringkan bola ke gawang Kesebelasan Perangkat Desa Klampok yang di kawal oleh Suyatno. Semenit kemudian gawang kesebelasan Perangkat Desa Klampok kembali dibobol  oleh Awi akibat salah umpan yang dilakukan oleh pemain belakang kesebelasan Perangkat Desa dan berhasil direbut oleh Awi. Skor 2 : 0 menutup pertandingan babak pertama.

Tertinggal dua gol, ksesebelasan Perangakat Desa Klampok merotasi sejumlah pemainnya. Namun dewi fortuna belum memihak tim Perangkat Desa hingga akhirnya striker lincah dari kesebelasan Dusun 4 Kemangunan berhasil membobol kembali gawang kesebelasan Perangkat Desa Klampok yang kali ini dikawal oleh Anto (Kepala Dusun3 Besaran). Kecolongan 1 gol lagi membangkitkan semangat kesebelasan Perangkat Desa Klampok. Hasilnya di babak kedua kesebelasan Perangkat Desa Klampok berhasil membobol gawang kesebelasan Dusun 4 Kemangunan melalui tendangan pemain veteran Mono dua gol dan satu gol dari titik pinalti oleh Alan. Sedangkan tambahan satu goal kesebelasan Dusun 4 Kemangunan kembali dilesakkan oleh Awi. Hingga pertandingan berakhir tidak ada lagi goal yang tercipta dan berakhir dengan skor 4 : 3 untuk kesebelasan Dusun 4 Kemangunan. @z2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Keamanan